TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 6:13

Konteks
6:13 Engkau harus takut akan TUHAN, k  Allahmu; kepada Dia l  haruslah engkau beribadah dan demi nama m -Nya haruslah engkau bersumpah. n 

Keluaran 3:14-15

Konteks
3:14 Firman Allah kepada Musa: "AKU ADALAH AKU 1 ." Lagi firman-Nya: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel itu: AKULAH AKU r  telah mengutus aku kepadamu." 3:15 Selanjutnya berfirmanlah Allah kepada Musa: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel: TUHAN, Allah nenek moyangmu, s  Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub, t  telah mengutus aku kepadamu: itulah nama-Ku u  untuk selama-lamanya dan itulah sebutan-Ku turun-temurun. v 

Keluaran 6:2-3

Konteks
Pengutusan Musa
6:2 (6-1) Selanjutnya berfirmanlah Allah kepada Musa: "Akulah TUHAN. k  6:3 (6-2) Aku telah menampakkan diri kepada Abraham, Ishak dan Yakub sebagai Allah Yang Mahakuasa, l  tetapi dengan nama-Ku m  TUHAN n  Aku belum menyatakan diri 2 .

Keluaran 20:2

Konteks
20:2 3 "Akulah TUHAN, Allahmu, d  yang membawa engkau keluar e  dari tanah Mesir, f  dari tempat perbudakan. g 

Keluaran 34:5-7

Konteks
34:5 Turunlah TUHAN dalam awan, w  lalu berdiri di sana dekat Musa serta menyerukan nama TUHAN. x  34:6 Berjalanlah TUHAN lewat dari depannya dan berseru: "TUHAN, TUHAN, Allah penyayang y  dan pengasih 4 , panjang sabar, z  berlimpah kasih-Nya a  dan setia-Nya, b  34:7 yang meneguhkan kasih setia-Nya kepada beribu-ribu c  orang, yang mengampuni kesalahan, pelanggaran dan dosa; d  tetapi tidaklah sekali-kali membebaskan orang yang bersalah dari hukuman, e  yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya 5  dan cucunya, kepada keturunan f  yang ketiga dan keempat."

Nehemia 9:5

Konteks
9:5 Dan berkatalah Yesua, Kadmiel, Bani, Hasabneya, Serebya, Hodia, Sebanya dan Petahya, orang-orang Lewi itu: "Bangunlah, pujilah TUHAN Allahmu i  dari selama-lamanya sampai selama-lamanya! Terpujilah nama-Mu j  yang mulia, yang ditinggikan mengatasi segala puji dan hormat!"

Mazmur 50:7

Konteks
50:7 "Dengarlah, hai umat-Ku, Aku hendak berfirman, hai Israel, Aku hendak bersaksi x  terhadap kamu: Akulah Allah, Allahmu! y 

Mazmur 72:19

Konteks
72:19 Dan terpujilah kiranya nama-Nya y  yang mulia selama-lamanya, dan kiranya kemuliaan-Nya z  memenuhi seluruh bumi. Amin, ya amin a .

Mazmur 83:18

Konteks
83:18 (83-19) supaya mereka tahu bahwa Engkau sajalah yang bernama TUHAN, q  Yang Mahatinggi r  atas seluruh bumi. s 

Yesaya 41:10

Konteks
41:10 janganlah takut, v  sebab Aku menyertai engkau 6 , w  janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, x  bahkan akan menolong y  engkau; Aku akan memegang engkau z  dengan tangan a  kanan-Ku yang membawa kemenangan.

Yesaya 42:8

Konteks
42:8 Aku ini TUHAN, s  itulah nama-Ku; t  Aku tidak akan memberikan kemuliaan-Ku kepada yang lain u  atau kemasyhuran-Ku kepada patung. v 

Yeremia 5:12

Konteks
5:12 Mereka memungkiri v  TUHAN dan berkata: "Dia tidak berbuat apa-apa! Malapetaka tidak akan menimpa kita 7 , w  perang dan kelaparan x  tidak akan kita alami.

Matius 10:28

Konteks
10:28 Dan janganlah kamu takut kepada mereka yang dapat membunuh tubuh, tetapi yang tidak berkuasa membunuh jiwa; takutlah terutama kepada Dia c  yang berkuasa membinasakan baik jiwa maupun tubuh di dalam neraka 8 .

Ibrani 10:30-31

Konteks
10:30 Sebab kita mengenal Dia yang berkata: "Pembalasan adalah hak-Ku. Akulah yang akan menuntut pembalasan. q " Dan lagi: "Tuhan akan menghakimi umat-Nya. r " 10:31 Ngeri benar, s  kalau jatuh ke dalam tangan t  Allah u  yang hidup.

Ibrani 12:28-29

Konteks
12:28 Jadi, karena kita menerima kerajaan yang tidak tergoncangkan, h  marilah kita mengucap syukur dan beribadah kepada Allah menurut cara yang berkenan kepada-Nya, dengan hormat dan takut. i  12:29 Sebab Allah kita adalah api j  yang menghanguskan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:14]  1 Full Life : AKU ADALAH AKU.

Nas : Kel 3:14

Tuhan sendiri memberikan diri nama "Aku adalah Aku" (dari sinilah muncul kata Ibr. _Yahweh_), sebuah frase Ibrani yang menunjuk tindakan. Allah sebenarnya mengatakan kepada Musa, "Aku ingin dikenal sebagai Allah yang hadir dan aktif."

  1. 1) Dalam nama Yahweh terkandung janji bahwa kehadiran hidup dari Allah sendiri ada bersama umat-Nya hari lepas hari (bd. ayat Kel 3:12;

    lihat cat. --> Kej 2:4).

    [atau ref. Kej 2:4]

    Nama itu mengungkapkan kasih dan perhatian-Nya yang setia, bersama kerinduan untuk menebus umat-Nya dan hidup dalam persekutuan dengan mereka. Hal ini selaras dengan janji mendasar dari perjanjian, "Aku akan menjadi Allahmu"

    (lihat cat. --> Kej 17:7;

    [atau ref. Kej 17:7]

    Mazm 46:1-12). Tuhan menyatakan bahwa nama ini merupakan nama-Nya untuk selama-lamanya (ayat Kel 3:15).
  2. 2) Sungguh penting bahwa ketika Yesus lahir, Ia dinamakan Imanuel yang artinya "Allah menyertai" (Mat 1:23). Ia juga menyebutkan diri-Nya dengan nama "Aku adalah" (Yoh 8:58).

[6:3]  2 Full Life : DENGAN NAMA-KU TUHAN AKU BELUM MENYATAKAN DIRI.

Nas : Kel 6:2

Tuhan tidak memperkenalkan diri pada Abraham, Ishak, dan Yakub dengan nama "Tuhan" (Ibr. _Yahweh_;

lihat cat. --> Kej 2:4).

[atau ref. Kej 2:4]

  1. 1) Hal ini tidak berarti bahwa para bapa leluhur tidak mengenal nama itu, tetapi bahwa mereka tidak menerima penyataan lengkap tentang makna nama itu

    (lihat cat. --> Kel 3:14).

    [atau ref. Kel 3:14]

    Mereka memang telah mendengar dan memakai nama Yahweh, tetapi di dalam pengalaman mereka lebih mengenal Dia sebagai "Allah Yang Mahakuasa," sebuah nama yang menekankan kuasa-Nya untuk melaksanakan dan menggenapi apa yang dijanjikan-Nya

    (lihat cat. --> Kej 17:1).

    [atau ref. Kej 17:1]

  2. 2) Yahweh adalah nama sebagai yang menepati perjanjian, khususnya yang berpusat pada penebusan (bd. ayat Kel 6:5). Abraham tidak hidup sampai melihat penggenapan perjanjian dari Kej 15:1-21, tetapi ia mengalami kuasa Allah.

[20:2]  3 Full Life : KESEPULUH FIRMAN.

Nas : Kel 20:2

Kesepuluh hukum yang tercatat di sini (bd. Ul 5:6-21), ditulis oleh Allah sendiri di atas dua loh batu dan diberikan kepada Musa dan bangsa Israel (Kel 31:18; 32:16; Ul 4:13; 10:4). Menaati perintah-perintah ini membuka jalan bagi Israel untuk menanggapi Allah dengan benar selaku ucapan syukur karena pembebasan mereka dari Mesir; pada saat bersaman, ketaatan semacam itu dituntut agar bisa tetap tinggal di tanah yang dijanjikan (Ul 4:1,4;

lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA).

  1. 1) Kesepuluh Hukum meringkas hukum moral Allah bagi Israel dan menguraikan tugas-tugas mereka kepada Allah dan sesama. Kristus dan para rasul memastikan bahwa, selaku ungkapan yang sah dari kehendak kudus Allah, perintah-perintah ini masih berlaku bagi orang percaya PB (Mat 22:37-39; Mr 12:28-34; Luk 10:27; Rom 13:9; Gal 5:14; bd. Im 19:18; Ul 6:5; 10:12; 30:6). Menurut ayat-ayat PB ini, Kesepuluh Hukum dapat disimpulkan sebagai kasih kepada Allah dan sesama; menaatinya bukanlah soal sekadar menaati peraturan-peraturan yang tampak tetapi juga menuntut tindakan hati

    (lihat cat. --> Ul 6:5).

    [atau ref. Ul 6:5]

    Jadi, hukum menuntut adanya kebenaran rohani batiniah yang terungkap dalam keadilan dan kekudusan yang tampak.
  2. 2) Hukum perdata dan hukum keupacaraan PL yang mengatur ibadah dan kehidupan sosial Israel

    (lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA)

    tidak lagi mengikat orang percaya PB. Keduanya merupakan lambang dan bayangan dari hal-hal lebih baik yang akan datang; semuanya sudah digenapi di dalam Yesus Kristus (Ibr 10:1; bd. Mat 7:12; Mat 22:37-40; Rom 13:8; Gal 5:14; 6:2). Akan tetapi, hukum-hukum ini berisi prinsip-prinsip hikmat dan rohani yang dapat diterapkan pada semua angkatan

    (lihat cat. --> Mat 5:17).

    [atau ref. Mat 5:17]

[34:6]  4 Full Life : TUHAN, ALLAH PENYAYANG DAN PENGASIH.

Nas : Kel 34:6-7

Untuk ulasan tentang nama Allah sebagai Tuhan (Ibr. _Yahweh_)

lihat cat. --> Kej 2:4;

lihat cat. --> Kel 3:14.

[atau ref. Kej 2:4; Kel 3:14]

Di sini Allah menjelaskan lebih lanjut arti nama tersebut dan tabiat-Nya yang paling dalam. Tuhan adalah Allah yang belas kasihan, kebaikan hati, dan pengampunan-Nya terpadu dengan kebenaran, kekudusan, dan keadilan. Kenyataan bahwa Allah itu murah hati dan penuh belas kasihan menunjukkan bahwa Ia tidak akan menghukum siapa pun terkecuali dan hingga kasih-Nya yang panjang sabar itu ditolak dan dihina.

[34:7]  5 Full Life : KESALAHAN BAPA KEPADA ANAK-ANAK-NYA.

Nas : Kel 34:7

Orang-tua harus memperhatikan bahwa dosa mereka, pengabaian rohani atau kegagalan untuk memisahkan diri dari dunia dapat membawa dampak menyedihkan bagi anak-anak mereka. Anak-anak menderita karena dosa orang-tuanya dalam arti bahwa mereka pada umumnya mengikuti orang-tua mereka pada jalan pencobaan atau kompromi rohani, dan dengan demikian mengambil alih kebiasaan dan sikap yang jahat sehingga menuntun mereka makin jauh dari Allah menuju kebinasaan.

[41:10]  6 Full Life : AKU MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Yes 41:10-11

Orang percaya PB juga menjadi hamba-hamba pilihan Allah (Ef 1:3-12; 1Pet 2:9). Karena itu kita dapat menuntut janji-janji dari ayat-ayat ini untuk diri kita. Kita tidak perlu takut sesama manusia, karena Allah menyertai kita (bd. Yes 40:9; 43:2,5; Kej 15:1; Kis 18:9-10):

  1. (1) untuk memberikan kasih karunia dan kekuatan yang diperlukan untuk menghadapi semua situasi kehidupan ini;
  2. (2) untuk menolong kita melewati masa-masa krisis sebagai sumber kesejahteraan kita; dan
  3. (3) untuk menopang kita dan membela kita.

[5:12]  7 Full Life : MALAPETAKA TIDAK AKAN MENIMPA KITA.

Nas : Yer 5:12

Kita selalu dicobai untuk percaya bahwa Allah akan mengabaikan dosa-dosa kita sehingga tidak akan mengirim hukuman sebagaimana diingatkan firman-Nya. Banyak umat Allah cenderung menerima janji-janji-Nya namun meragukan peringatan-peringatan-Nya.

[10:28]  8 Full Life : NERAKA.

Nas : Mat 10:28

Kata yang diterjemahkan "neraka" (Yun. _geenna_;

lihat cat. --> Yer 7:31)

[atau ref. Yer 7:31]

di dalam ayat ini menunjuk kepada suatu tempat penyiksaan abadi yang dipersiapkan bagi orang yang tidak percaya (bd. Mr 9:43,48). Alkitab mengajarkan bahwa hidup seseorang tidaklah berakhir pada saat kematian jasmani tetapi berlangsung terus, entah di hadapan Allah atau di tempat hukuman kekal. Perhatikan yang berikut tentang keadaan orang terhilang:

  1. 1) Yesus mengajarkan bahwa ada suatu tempat hukuman kekal bagi mereka yang bersalah di hadapan Allah (lih. Mat 5:22,29-30; 18:9; 23:15,33; Mr 9:43,45,47; Luk 10:15; 12:5). Tempat itu sungguh mengerikan karena hukuman itu tak ada henti-hentinya, tempat "api yang tak terpadamkan" (Mr 9:43), "api yang kekal yang telah sedia untuk Iblis dan malaikat-malaikatnya" (Mat 25:41), tempat "ratapan dan kertakan gigi" (Mat 13:42,50), tempat kaki tangan diikat dan terdapat kegelapan yang paling gelap (Mat 22:13) serta sengsara dan derita dan terpisah dari sorga (Luk 16:23).
  2. 2) Ajaran dalam surat kiriman pada hakikatnya sama. Para Rasul berbicara mengenai penghakiman Allah yang akan datang yang mengadakan pembalasan terhadap orang yang tidak taat kepada Injil (2Tes 1:5-9), mengenai pemisahan dari hadirat dan kemuliaan Tuhan (2Tes 1:9) dan mengenai pembinasaan semua musuh Allah (Fili 3:18-19; juga lih. Rom 9:22; 1Kor 16:22; Gal 1:9; 2Tim 2:12; Ibr 10:27; 2Pet 2:4; Yud 1:7; Wahy 14:10; 19:20; 20:10,14).
  3. 3) Alkitab mengajarkan bahwa hukuman atas orang yang berbuat kejahatan sudah pasti. Pengertian utamanya ialah kutukan, penderitaan, dan pemisahan dari Allah untuk jangka waktu yang tidak terbatas. Orang Kristen mungkin menilai doktrin ini sulit dipahami atau tidak menyenangkan. Sekalipun demikian kita tetap harus tunduk kepada kekuasaan Firman Allah serta mempercayai keadilan dan keputusan Tuhan.
  4. 4) Kita harus senantiasa ingat bahwa Allah telah mengutus Anak-Nya untuk mati agar tak seorang pun akan binasa (Yoh 3:16). Allah sama sekali tidak bermaksud atau ingin mengirim siapapun ke neraka (2Pet 3:9). Orang yang akhirnya masuk ke neraka adalah mereka yang selama hidup ini senantiasa menolak keselamatan yang disediakan oleh Allah (Rom 1:16-2:10). Kenyataan dan realitas neraka seharusnya membuat seluruh umat Allah sangat membenci dosa, senantiasa berusaha menyelamatkan jiwa-jiwa yang terhilang serta mengingatkan setiap orang mengenai hukuman Allah yang adil pada masa yang akan datang

    (lihat cat. --> Wahy 20:14).

    [atau ref. Wahy 20:14]



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA